kesehatan,artikel kesehatan,tentang kesehatan,tips kesehatan

Pages

Gejala Diabetes Melitus

Monday 14 February 2011

Diabetes Melitus atau Diabet merupakan gangguan serius pada kelenjar pankreas, adalah salah satu gangguan yang paling berbahaya, Diabetes Mellitus adalah salah satu penyakit kronis yang terkenal dan paling mahal biaya pengobatannya dan yang menyerang jutaan orang setiap hari. Penyakit Diabetes terdiri dari beberapa jenis diabetes, diantaranya adalah pradiabetes, Diabetes tipe 1, diabetes tipe 2, Diabetes tipe 3.

Beberapa gejala awal yang biasanya dirasakan oleh penderita penyakit Diabetes adalah:

- Berat badan turun secara drastis.
- Sering kencing (polyuri).
- Sering minum (polydipsi), karena merasa haus secara terus menerus.
- sering makan (polyfagi), karena cepat lapar.
- Kaki dan tangan terasa gatal-gatal, kadang-kadang disertai dengan rasa kesemutan.

Saran terbaik yang bisa kami berikan adalah sebaiknya Anda segera memeriksa kadar gula darah, lakukan puasa pada malam hari dan lakukan pemeriksaan gula darah pada waktu Anda berpuasa dan gula darah 2 jam setelah Anda makan.

Nilai uji gula darah biasanya yang dipakai adalah Puasa 2 Jam PP
70 – 110 mg/dl > 140 mg/dl

Hasil dari uji gula darah anda berada diatas nilai diatas, diperkirakan Anda menderita Diabetes Mellitus atau kencing manis.

Gejala Diabetes Tipe 1 adalah:
Sering buang air kecil yang berlebihan, selalu merasa haus, penurunan berat badan, cepat merasa lelah, cepat marah.


Gejala Diabetes tipe 2 adalah:

Tangan atau kaki terasa mati rasa atau kesemutan,. infeksi yang tidak terkontrol Nyeri pada tungkai inflamasi, merasa haus yang berlebihan, Tubuh mengalami kelelahan.

Tes Penyakit- Diabetes

Urine Test:
Bahan kimia akan ditambahkan ke beberapa tetes air seni, jika terjadi perubahan pada warna air seni, hal ini menunjukkan bahwa adanya glukosa didalam urin.

Darah Test:
Dalam hal ini, darah diambil untuk menguji kadar glukosa. Ini adalah tes yang lebih akurat untuk mengkonfirmasi diabetes. Penyakit Diabetes menyebabkan kerusakan pada pembuluh darah, juga mempengaruhi jantung karena meningkatnya kadar lemak didalam darah dan meningkatkan kadar homocysteine.

Diabetes juga menyerang ginjal, karena kadar glukosa naik maka ginjal harus bekerja super ektra keras untuk mempertahankan zat penting didalam tubuh dan hal ini akan mempengaruhi pembuluh darah kecil, dan dapat menyebabkan terjadinya gagal ginjal. Diabetes juga menyebabkan kerusakan pada pembuluh darah di mata, dan kerusakan yang terjadi pada retina mata bisa mengakibatkan terjadinya kebutaan.

Diabetes juga menyebabkan ulkus kaki berkembang dan terjadinya infeksi pada pembuluh darah dikaki karena kurang mendapat aliran darah. Diabetes menyebabkan kerusakan pada saraf dan penderita penyakit diabetes akan mengalami mati rasa, kesemutan, kepala pusing atau bahan terjadi pingsan pada pasien. Resiko Diabetes akan meningkat pada wanita hamil.

Dapatkan panduan gratis bagaimana mengatasi diabetes silahkan klik disini.

Baca juga mengatasi penyakit diabetes melitus dengan menggunakan Pare Obat Herbal Untuk Diabetes

Semoga artikel kesehatan tentang gejala diabetes ini bermanfaat untuk kesehatan Anda.

Dunia Info Kesehatan

Komentar Anda di Kesehatan 0 comments :

Post a Comment

Berlangganan Artikel Terbaru, Gratis !!!

Masukkan email Anda:

Delivered by FeedBurner

 
 
 

Total Pageviews

Dunia Info Kesehatan